Friday, March 15, 2013

Nikmatnya Menjadi Pengusaha



Banyak orang bilang menj adi pengusaha sukar dan penuh dengan risiko yang hams ditanggungnya. Jauh lebih enak menj adi karyawan biasa, tanpa harus beriikir keras, tiap bulan tinggal menunggu gajian.  Artinya, menj adi karyawan menanggung risiko jauh lebih kecil ketimbang menjadi seorang pengusaha atau wirausahawan. Pendapat tersebut memang ada benarnya, tetapi menj adi pengusaha juga bukan berarti tanpa kenikmatan atau kebaikan. Bahkan menjadi pengusaha sebenarnya memiliki berbagai kenikmatan yang jauh lebih besar dari pada menjadi seorang pegawai. Paling tidak ada beberapa kelebihan sekaligus kenikmatan yang dirasakan oleh seorang pengusahajika bisnisnya berhasil, yaitu:

a. Merdeka

Seorang pengusaha atau wirausaha di dalam menj alankan bisnisnya tidak terikat oleh orang lain, seperti atasan atau pemilik. Ia dapat menjalankan bisnisnya dengan bebas dan merdeka tanpa ada tekanan dari orang Iain. Ketika seseorang menj adi pegawai, kadangkala perasaan terikat atau merasa diawasi adalah sesuatu yang biasa terjadi. Begitu pula dengan perasaan tencekan karena tuntutan pekerjaan yang harus selesai pada waktunya sehingga menyebabkan kondisi-kondisi yang kurang nyaman adalah suatu perasaan yang biasa dialami ketika menjadi seorang pegawai. Alasan ini pulalah yang banyak dijadikan orang ketika ditanya mengapa Anda ingin menjadi seorang wirausaha? Jawabannya adalah karena saya ingin berkarya dengan perasaan dan hati yang bebas dan rnerdeka.

b. Bisa Bekerja mandiri

Kenikmatan kedua menjadi seorang wirausaha dapat bekerja secara mandiri tanpa harus didikte orang lain. Hasil karya yang kita hasilkan adalah murni hasil keinginan kita. Bahkan untuk mempermudah pencapaian hasil karya, kita juga dengan enak clan mudah dapat meminta orang lain membantu apa yang kita inginkan. Di samping itu, untuk kondisi-kondisi bisnis tertentu, kita dengan mudah dapat menentukan Waktu yang paling sesuai dengan keinginan kita. Mengapa demikan? Jawabannya adalah karena bosnya adalah kita sendiri.

c. Uang mengalir Terus

Kenikmatan ketiga menjadi seorang pengusaha adalah jika usaha yang kita rintis sukses dan berhasil dengan baik. Kita dapat menikmati aliran uang secara terus menerus tanpa ada orang yang membatasi. Lebih hebat lagi jika usaha yang kita rintis dan kita jalankan berkembang pesat dan menghasilkan suatu hasil usaha yang luar biasa besarnya. Dengan kata lain, uang yang bekerja untuk kita, bukan kita yang bekerj a untuk menghasilkan uang . 

d. Kepuasan Batin

Kenikmatan keempat menj adi seorang Wirausaha adalah kepuasan batin karena dapat menyediakan pekerj aan bagi banyak orang. Kepuasan dapat memberikan manfaat bagi orang lain lantaran bisnis atau usaha yang kita miliki. Inilah kiranya kepuasan yang sulit untuk diukur. Karena ukuran kepuasan ini adalah hati kita, bukan ukuran secara materi. Bukankah menurut agama orang yang  terbaik adalah orang yang banyak memberi manfaat bagi orang lain? Seorang Wirausahawan tentunya merupakan salah satu yang bisa memberikan banyak manfaat bagi oran g lain karena dapat menyediakan lapangan kerja.

Sumber: diambil dari buku ENTREPRENEURSHIP
OLEH  DR. SYAHRIAL YUSUF ,M.M
Nikmatnya Menjadi Pengusaha

 

No comments:

Post a Comment